Peran Peer Educator GESIT Terhadap Perilaku Pola Makan Dan Sedentary Lifestyle Remaja Overweight Dan Obesitas Di SMPN 8 Padang

Genia Putri, Elysa (2023) Peran Peer Educator GESIT Terhadap Perilaku Pola Makan Dan Sedentary Lifestyle Remaja Overweight Dan Obesitas Di SMPN 8 Padang. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.

[thumbnail of Skripsi Mahasiswa Jurusan Promosi Kesehatan Tahun 2023] Text (Skripsi Mahasiswa Jurusan Promosi Kesehatan Tahun 2023)
SKRIPSI GENIA PUTRI ELYSA (196110747) PROMOSI KESEHATAN CD.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

Pola makan yang tidak baik dan sedentary lifestyle dapat menimbulkan overweight dan obesitas. Prevalensi status gizi menurut IMT/U pada remaja umur 13-15 di kota Padang adalah 7,48% gemuk dan 6,34% obesitas. Tujuan penelitian untuk mengetahui peran Peer Educator GESIT terhadap perilaku pola makan dan sedentary lifestyle remaja overweight dan obesitas di SMPN 8 Padang.
Penelitian ini merupakan penelitian mixed method. Kuantitatif menggunakan one group pretest and posttest design dan kualitatif menggunakan studi eksploratif. Populasi dalam penelitian adalah siswa kelas 7 dan 8 SMPN 8 Padang dengan teknik pengambilan sampel yaitu total sampling sebanyak 83 orang dan kualitatif menggunakan tenaga promkes, pemegang program gizi, guru dan siswa sebagai informan. Data dikumpulkan melalui wawancara mendalam, FGD, dan kuesioner dan dianalisis secara univariat dan bivariat dengan uji paired t-test.
Berdasarkan hasil penelitian, dibentuk Peer Educator GESIT sesuai dengan kebutuhan siswa. Peer Educator GESIT dapat meningkatkan rata-rata nilai pengetahuan, sikap, dan tindakan sesudah pemberdayaan. Hasil penelitian menunjukkan adanya perbedaan pengetahuan, sikap dan tindakan secara bermakna (p<0,05).
Kesimpulan penelitian adalah Peer Educator GESIT berperan terhadap perilaku pola makan dan sedentary lifestyle remaja overweight dan obesitas di SMPN 8 Padang. Diharapkan Peer Educator GESIT dijadikan sebagai organisasi siswa yang dapat memberikan informasi kesehatan kepada teman sebayanya terkait obesitas, pola makan dan sedentary lifestyle serta dibentuk di setiap sekolah di Provinsi Sumatera Barat.

Daftar Bacaan : 58 (2010-2022)
Kata Kunci : Overweight, Obesitas, Pola Makan, Sedentary Lifestyle, Peer Educator GESIT

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Karya Ilmiah > SKRIPSI
Divisions: Jurusan Promosi kesehatan
Depositing User: Derwita
Date Deposited: 02 Feb 2024 07:26
Last Modified: 02 Feb 2024 07:26
URI: http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/994

Actions (login required)

View Item
View Item