Suplementasi Tepung Bayam pada Pembuatan Donat terhadap Mutu Organoleptik, Kadar Fe dan Daya Terima Remaja Putri.

Muhammad Ryhan, Adov (2023) Suplementasi Tepung Bayam pada Pembuatan Donat terhadap Mutu Organoleptik, Kadar Fe dan Daya Terima Remaja Putri. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.

[thumbnail of Skripsi Mahasiswa Prodi Sarjana Terapan dan Dietika Tahun 2023] Text (Skripsi Mahasiswa Prodi Sarjana Terapan dan Dietika Tahun 2023)
SKRIPSI_MUHAMMAD RYHAN ADOV_192210706.pdf - Published Version

Download (927kB)

Abstract

Donat sudah dikenal sebagai jajanan yang menyenangkan di kalangan masyarakat, namun kandungan Fe dalam donat rendah sehingga perlu penambahan bahan makanan yang tinggi Fe untuk mengatasi masalah anemia pada remaja puteri. Bahan makanan yang tinggi Fe satunya yaitu bayam. Bayam mengandung Fe yang tinggi dibanding dengan bahan makanan lain. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh suplementasi tepung Bayam terhadap mutu organoleptik, kadar Fe dan daya terima donat.
Jenis penelitian adalah eksperiment dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 1 kontrol dan 3 perlakuan dengan dua kali pengulangan. Jumlah panelis untuk uji organoleptik 30 orang, sedangkan uji daya terima dengan panelis 30 orang. Penelitian dilakukan bulan Maret 2023. Uji organoleptik dilakukan di Laboratorium ITP Poltekkes Kemenkes RI Padang. Uji kadar Fe dilakukan di Laboratorium BARISTAND Industri Padang. Uji daya terima dilakukan Poltekkes Kemenkes Padang. Analisis data dilakukan dengan Uji Kruskall Wallis dan jika berbeda nyata dilanjutkan dengan Uji Mann Whitney.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata tingkat kesukaan panelis terhadap aroma,rasa, tekstur, dan warna donat suplementasi Bayam berada pada kategori kurang suka dan perlakuan terbaik adalah F1 (penambahan tepung bayam 5 gr) dengan kadar Fe 39%. Berdasrkan hasil uji daya terima perlakuan terbaik yaitu F1 (penambahan tepung bayam.
Disarankan dalam pembuatan donat suplementasi tepung bayam menggunakan suplementasi tepung bayam sebanyak 5 gram karena memiliki rasa bayam yang tidak terlalu tajam dan disukai oleh sasaran.

Kata Kunci: Donat, Bayam, Fe
Daftar Pustaka : 22 (2017-2022)

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Karya Ilmiah > SKRIPSI
Divisions: Jurusan Gizi > Program Studi Sarjana Terapan Gizi
Depositing User: Derwita
Date Deposited: 09 Jan 2024 02:10
Last Modified: 09 Jan 2024 02:10
URI: http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/864

Actions (login required)

View Item
View Item