Hubungan Asupan Serat dengan Kadar Glukosa Darah Penderita Diabetes Melitus Tipe 2 di Wilayah Kerja Puskesmas Lubuk Buaya Kota Padang Tahun 2023

Fhatin, Hamama (2023) Hubungan Asupan Serat dengan Kadar Glukosa Darah Penderita Diabetes Melitus Tipe 2 di Wilayah Kerja Puskesmas Lubuk Buaya Kota Padang Tahun 2023. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.

[thumbnail of Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Prodi D3 Gizi Tahun 2023] Text (Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Prodi D3 Gizi Tahun 2023)
TA_FHATIN_HAMAMA__2-5.pdf - Published Version

Download (524kB)

Abstract

Diabetes Melitus merupakan penyakit menahun yang ditandai oleh kadar glukosa darah melebihi normal. Pada umumnya penderita DM mengonsumsi serat yang rendah. Hal ini disebabkan konsumsi bahan makanan seperti sayuran dan buah kurang bervariasi dan frekuensinya jarang. Serat dapat mengontrol kadar glukosa darah. Semakin tinggi konsumsi serat, semakin rendah kadar glukosa darah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Asupan Serat dengan Kadar Glukosa Darah Penderita Diabetes Melitus Tipe 2 Di Wilayah Kerja Puskesmas Lubuk Buaya Kota Padang Tahun 2023.

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan sampel 56 orang penderita diabetes mellitus tipe 2 di wilayah kerja Puskesmas Lubuk Buaya yang dilakukan bulan April sampai bulan Mei 2023. Data yang diambil yaitu asupan serat didapatkan melalui wawancara langsung menggunakan SQ-FFQ dan data kadar glukosa darah sewaktu yang diperiksa di laboratorium Puskesmas Lubuk Buaya. Data dianalisis secara statistik menggunakan uji Pearson Correlation.

Hasil penelitian menunjukkan 55,4% memiliki kadar glukosa darah tidak terkontrol, sebanyak 76,8% responden mengonsumsi asupan serat total kurang, dan 89,3% mengonsumsi serat larut air kurang. Hasil analisis antara asupan serat dengan kadar glukosa darah didapatkan r -0,35 dan p = 0,008 yang memiliki arti ada hubungan yang bermakna antara asupan serat dengan kadar glukosa darah penderita diabetes melitus.

Hasil penelitian disimpulkan bahwa asupan serat responden masih kurang dari kebutuhan sehingga kadar glukosa darah responden juga banyak tidak terkontrol. Disarankan bagi pasien agar dapat mengonsumsi serat sesuai dengan anjuran yaitu 25gr/hari dengan mengutamakan serat larut air yang terdapat dalam sayur dan buah.

Kata kunci : Asupan Serat, Diabetes Mellitus Tipe 2
Daftar Pustaka : 37 (2019-2022)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Karya Ilmiah > Karya Tulis Ilmiah
Divisions: Jurusan Gizi > Program Studi Diploma 3 Gizi
Depositing User: Galuh Robert Putri
Date Deposited: 28 Dec 2023 07:29
Last Modified: 28 Dec 2023 07:29
URI: http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/798

Actions (login required)

View Item
View Item