Afla Bahirah, Yuheri (2023) Hubungan Pengetahuan Ibu dan Pola Asuh Pemberian Makan dengan Kejadian Stunting pada Balita Usia 24-59 Bulan di Posyandu Kelurahan Seberang Padang Kecamatan Padang Selatan Tahun 2023. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.
Skripsi_AFLA BAHIRAH YUHERI_192210688___.pdf - Published Version
Download (850kB)
Abstract
Berdasarkan Survei Status Gizi Indonesia (SSGI) tahun 2022, prevalensi stunting di Sumatera Barat yaitu 25,2%. Berdasarkan data yang diperoleh prevalensi stunting di Kelurahan Seberang Padang adalah 18,4% dan merupakan kelurahan dengan prevalensi stunting tertinggi dibandingkan kelurahan lainnya di wilayah kerja Puskesmas Seberang Padang. Pengetahuan gizi ibu dan pola asuh pemberian makan salah satu faktor yang mempunyai pengaruh signifikan pada kejadian Stunting. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan pengetahuan ibu dan pola asuh pemberian makan dengan kejadian Stunting pada balita usia 24-59 bulan di Kelurahan Seberang Padang Kecamatan Padang Selatan.
Penelitian ini menggunakan desain cross sectional study di posyandu Kelurahan Seberang Padang. Waktu penelitian bulan Juni 2022 sampai dengan bulan Juni 2023. Populasi adalah seluruh balita usia 24-59 bulan di Posyandu Kelurahan Seberang Padang berjumlah 183 orang. Teknik pengambilan sampel accidental sampling dengan jumlah sampel sebanyak 44 orang. Analisis data univariat dan bivariat diolah dengan komputerisasi menggunakan program SPSS, data bivariat menggunakan uji statistic chi-square dengan α = 5%.
Hasil penelitian menunjukkan kejadian Stunting di Kelurahan Seberang Padang sebesar 54,5%, ibu yang memiliki pengetahuan yang kurang baik mengenai Stunting sebesar 59,1% dan melakukan pola asuh pemberian makan yang kurang baik sebesar 45,5%. Ada hubungan yang bermakna antara pengetahuan ibu dengan kejadian stunting (p-value = 0,005) dan ada hubungan yang bermakna antara pola asuh pemberian makan (p-value = 0,029).
Disarankan pihak puskesmas bisa memberikan informasi dan edukasi yang lebih intensif terutama tentang stunting kepada ibu maupun keluarga balita agar prevalensi stunting dapat diturunkan.
Kata kunci : Stunting, Pengetahuan Ibu, Pola Asuh Pemberian Makan Daftar Pustaka : 50 (2012-2022)
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine |
Divisions: | Jurusan Gizi > Program Studi Sarjana Terapan Gizi |
Depositing User: | Derwita |
Date Deposited: | 05 Dec 2023 09:10 |
Last Modified: | 05 Dec 2023 09:10 |
URI: | http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/737 |