Naka Matri, Wijaya (2025) Asuhan Keperawatan Gangguan Rasa Aman Nyaman Nyeri Pada Pasien Kanker Payudara Di Ruangan Bedah Wanita RSUP Dr. M. Djamil Padang. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.
Naka Matri Wijaya.pdf - Published Version
Download (598kB)
Abstract
Menurut WHO tahun 2024 kanker payudara memasuki kasus terbanyak kedua didunia dengan pravalensi 11,6%. RSUP Dr. M. Djamil Padang tahun 2021 terdapat 86 pasien dan meningkat tahun 2022 35% dan terus meningkat 40,7% di 2023. Kanker payudara menimbulkan nyeri kronis, apabila tidak ditangani akan mengakibatkan penurunan kualitas hidup akibat nyeri hebat. Tujuan penelitian ini untuk menggambarkan asuhan keperawatan gangguan rasa aman nyaman nyeri pada pasien kanker payudara di Ruang Bedah Wanita RSUP Dr. M. Djamil Padang tahun 2025.
Desain penelitian deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Tempat penelitian RSUP Dr. M. Djamil Padang di ruang bedah Wanita. Penelitian dilakukan November 2024 sampai Mei 2025. Populasi seluruh pasien kanker payudara yang mengalami nyeri. Besar sampel satu orang pasien kanker payudara yang mengalami nyeri. Pengumpulan data melalui wawancara, pengukuran nyeri, pemeriksaan fisik, dan dokumentasi. Analisis dengan membandingkan kasus dengan teori yang ada.
Hasil pengkajian nyeri dengan skala 6 (nyeri sedang), tampak meringis, dan menunjukkan tanda-tanda ketidaknyamanan seperti gelisah dan gangguan tidur. Diagnosis keperawatan yang ditegakkan "Nyeri kronis berhubungan dengan infiltrasi tumor". Intervensi manajemen nyeri dan terapi guided imagery dilakukan 3x sehari 2 jam sebelum diberikan obat, selama 15–20 menit. Implementasi memanajemen nyeri dan memberikan terapi Teknik guided imagery. Evaluasi selama 5 hari menunjukkan penurunan intensitas nyeri dari skala 6 menjadi skala 3 (nyeri ringan), pasien mampu mengontrol nyeri secara mandiri, intervensi dilanjutkan secara mandiri.
Hasil penelitian ini diharapkan melalui direktur RSUP Dr. M. Djamil Padang kepada perawat ruangan dapat menerapkan Teknik guided imagery untuk mengontrol nyeri pada pasien kanker payudara.
Isi : xiv + 59 halaman + 2 tabel + 3 gambar + 12 lampiran
Kata Kunci : Asuhan keperawatan, nyeri, kanker payudara, guided imagery
Daftar Pustaka : 24 (2018-2024)
| Item Type: | Thesis (Diploma) |
|---|---|
| Subjects: | Karya Ilmiah > Karya Tulis Ilmiah |
| Divisions: | Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma 3 Keperawatan Padang |
| Depositing User: | Unnamed user with username bilmorison |
| Date Deposited: | 22 Dec 2025 07:20 |
| Last Modified: | 22 Dec 2025 07:20 |
| URI: | http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/2664 |
