Asuhan Keperawatan Pada Pasien Sirosis Hepatis Di Ruang Penyakit Dalam Rsup Dr. M. Djamil Padang Tahun 2022

Wahyuni Firma, Aulia (2022) Asuhan Keperawatan Pada Pasien Sirosis Hepatis Di Ruang Penyakit Dalam Rsup Dr. M. Djamil Padang Tahun 2022. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.

[thumbnail of Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Prodi Diploma III Keperawatan Tahun 2022] Text (Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Prodi Diploma III Keperawatan Tahun 2022)
KTI WAHYUNI FIRMA FULL.pdf - Published Version

Download (708kB)

Abstract

Sirosis hepatis menempati urutan ke-12 sebagai penyebab utama kematian di Amerika Serikat dengan prevalensi sekitar 0,27%. Center for Disease Control and Prevention [CDC] 2018, jumlah orang dewasa dengan penyakit hati yang di diagnosis 4,9 juta (2,0%). Tujuan penelitian ini yaitu menggambarkan asuhan keperawatan pada pasien dengan Sirosis Hepatis diruangan Penyakit Dalam RSUP Dr. M. Djamil Padang tahun 2022.
Desain penelitian studi kasus dan jenis deskriptif, dilakukan di Irna Penyakit Dalam RSUP Dr. M. Djamil Padang dari Desember 2021 sampai Mei 2022. Cara pengambilan sample yaitu purposive didapatkan 3 populasi yang memenuhi kriteria sampel kemudian dilakukan teknik simple random sampling untuk mendapatkan 1 sampel. Teknik pengumpulan data observasi, pengukuran, wawancara dan dokumentasi. Jenis data yaitu data primer dan data sekunder.
Hasil penelitian didapatkan pasien penurunan berat badan, pucat dan merasa lemah. Didapatkan tiga diagnosa keperawatan yaitu defisit nutrisi, risiko pendarahan dan intoleransi aktifitas. Intervensi keperawatan yaitu manjemen nutrisi, pencegahan pendarahan dan manajemen energy. Evaluasi selama 5 hari yaitu masalah risiko pendarahan dan masalah defisit nutrisi teratasi. Sedangkan intoleransi aktifitas belum teratasi.
Kata Kunci: sirosis hepatis, asuhan keperawatan
Daftar Pustaka: 16 ( 2015-2019

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma 3 Keperawatan Padang
Depositing User: Galuh Robert Putri
Date Deposited: 16 Sep 2022 01:31
Last Modified: 16 Sep 2022 01:31
URI: http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/181

Actions (login required)

View Item
View Item