Viona Deziana, Putri (2024) Peningkatan Pengetahuan Dan Sikap Kader Posyandu Melalui Pelatihan Tentang Pencegahan Anemia Di Kenagarian Batu Hampa. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.
![[thumbnail of Skripsi Mahasiswa Jurusan Promosi Kesehatan Tahun 2024]](http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/style/images/fileicons/text.png)
CD VIONA DEZIANA PUTRI.pdf - Published Version
Download (908kB)
Abstract
Anemia merupakan suatu keadaan ketika jumlah sel darah merah atau konsentrasi pengangkut oksigen dalam darah Hemoglobin (Hb) tidak mencukupi untuk kebutuhan fisiologis tubuh. Berdasarkan data Dinas Kesehatan di Provinsi Sumatera, pravalensi anemia adalah 29,8%, yang merupakan angka tertinggi di antara semua provinsi di Pulau Sumatera.Untuk menurunkan prevalensi anemia maka perlu adanya pelatihan kader posyandu. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan sikap kader Posyandu melalui pelatihan tentang pencegahan anemia di wilayah Batu Hampa.
Jenis penelitian ini yaitu deskriptif eksperimental dengan desain dengan pendekatan one-group pre test-posttest. Penelitian memiliki populasi sebanyak 40 kader Posyandu di wilayah Batu Hampa yang dipilih melalui teknik total sampling. Analisa data menggunakan uji Wilcoxon.
Hasil penelitian didapatkan nilai median pengetahuan sebelum dan sesudah intervensi adalah 7,00 dan 13,00, sedangkan skor median sikap sebelum dan sesudah intervensi adalah 39,00 dan 61,00. Uji statistik menunjukkan ada perbedaan yang signifikan pada pengetahuan (p=0,0001) dan sikap (p=0,0001).
Kesimpulan peningkatan pada pengetahuan dan sikap sebelum dan sesudah pelatihan pada kader Posyandu di wilayah Batu Hampa. Diharapkan agar Puskesmas dapat meningkatkan media dalam pelatihan kader tentang pencegahan anemia pada ibu hamil sebagai kegiatan promosi kesehatan di Posyandu dan di dalam masyarakat.
Kata kunci: pelatihan, anemia, kader
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Karya Ilmiah > SKRIPSI |
Divisions: | Jurusan Promosi kesehatan |
Depositing User: | Derwita |
Date Deposited: | 23 Dec 2024 01:54 |
Last Modified: | 23 Dec 2024 01:54 |
URI: | http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/1681 |