Perubahan Pengetahuan Dan Sikap Remaja Tentang Pencegahan Penyakit Gastritis Setelah Menggunakan Media Edukasi Aplikasi Health Gastritis Berbasis Android Di SMAN 2 Kota Payakumbuh

Shoffa, Hussisa (2024) Perubahan Pengetahuan Dan Sikap Remaja Tentang Pencegahan Penyakit Gastritis Setelah Menggunakan Media Edukasi Aplikasi Health Gastritis Berbasis Android Di SMAN 2 Kota Payakumbuh. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.

[thumbnail of Skripsi Mahasiswa Jurusan Promosi Kesehatan Tahun 2024] Text (Skripsi Mahasiswa Jurusan Promosi Kesehatan Tahun 2024)
SHOFFA SKRIPSI.pdf - Published Version

Download (900kB)

Abstract

Penyakit gastritis merupakan masalah kesehatan yang sering dijumpai pada remaja. Berdasarkan hasil penjaringan Puskesmas Air Tabit tahun 2022 (5 80 kasus) dan per Oktober 2023 (75 kasus). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan pengetahuan dan sikap remaja tentang pencegahan penyakit gastritis setelah menggunakan media edukasi aplikasi health gastritis berbasis android di SMAN 2 Kota Payakumbuh.
Penelitian ini merupakan penelitian mix methode dengan kualitatif menggunakan wawancara mendalam dan kuantitatif menggunakan quasi experiment design dengan pendekatan one group pretest-posttes. Informan dalam penelitian adalah siswa, tenaga kesehatan, programmer dan guru. Responden penelitian 138 orang yang ditentukan dengan teknik proportional random sampling. Pengolahan data menggunakan program SPSS secara univariat untuk melihat rata-rata dan bivariat dengan uji Wilcoxon.
Hasil penelitian kualitatif dihasil media aplikasi Health Gastritis berbasis android dan hasil kuantitatif diperoleh nilai rata -rata pengetahuan sebelum dan sesudah diberikan intervensi menggunakan media aplikasi Health Gastritis berbasis android yaitu 10,09 dan 13,68, rata-rata sikap sebelum dan sesudah diberikan intervensi yaitu 49,03 dan 61,46. Hasil penelitian menunjukkan terdapat peningkatan pengetahuan dan sikap setelah diberikan intervensi.
Kesimpulan penelitian adalah ada perubahan pengetahuan dan sikap sebelum dan sesudah dilakukan intervensi menggunakan aplikasi Health Gastritis berbasis android tentang pencegahan penyakit gastritis pada remaja di SMAN 2 Kota Payakumbuh, diharapkan agar dikembangkan media aplikasi dengan melengkapi informasi penyakit gastritis secara lengkap dan digunakan berbagai sasaran.

Daftar Bacaan : 41 (2017-2023)
Kata Kunci : Gastritis, Aplikasi Android, Pengetahuan, Sikap, Remaja

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Karya Ilmiah > SKRIPSI
Divisions: Jurusan Promosi kesehatan
Depositing User: Derwita
Date Deposited: 23 Dec 2024 01:49
Last Modified: 23 Dec 2024 01:49
URI: http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/1675

Actions (login required)

View Item
View Item