Sarah, Edisti (2024) Gambaran Higiene Sanitasi Pedagang Makanan di Sekitar Pasar Nanggalo Kota Padang Tahun 2024. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.
![[thumbnail of Tugas Akhir Mahasiswa Prodi D3 Sanitasi Tahun 2024]](http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/style/images/fileicons/text.png)
SARAH EDISTI.pdf - Published Version
Download (516kB)
Abstract
Pedagang di sekitar Pasar Nanggalo, mereka berdagang di dekat jalan raya yang mana bisa menjadi faktor terjadinya kontaminasi pada makanan yang berasal dari debu/kotoran/asap, masih banyak pedagang yang masih belum menerapkan kebersihan diri pedagang serta masih banyak pedagang yang belum memperhatikan untuk penyimpanan dan pengemasan makanan yang mereka jual.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui Gambaran Higiene Sanitasi Pedagang Makanan di sekitar Pasar Nanggalo Kota Padang Tahun 2024.
Jenis penelitian ini adalah deskriptif untuk memperoleh Gambaran Higiene Sanitasi Pedagang Makanan di Sekitar Pasar Nanggalo Kota Padang Tahun 2024. Sampel penelitian ini terdiri dari 15 Pedagang Makanan di sekitar Pasar Nanggalo. Data primer diperoleh langsung dari hasil observasi di pedagang sekitar Pasar Nanggalo. Data disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi disajikan dengan narasi, dengan analisis data univariat.
Hasil penelitian ini menunjukkan untukLokasi pedagang makanan disekitar Pasar Nanggalo dengan kategori yang memenuhi syarat persentase 100%, untuk Higiene Pedagang Makanan di sekitar Pasar Nanggalo dengan kategori yang tidak memenuhi syarat persentase 46,7% dan pedagang makanan yang memenuhi syarat persentase 53,3%, untuk penyimpanan dan pengemasan Makanan di sekitar Pasar Nanggalo dengan kategori yang tidak memenuhi syarat persentase 100%, untuk kondisi Higiene Sanitasi Pedagang Makanan di sekitar Pasar Nanggalo Kota Padang Tahun 2024 dengan kategori yang tidak memenuhi syarat persentase 100%.
Berdasarkan hasil penelitian perlu adanya upaya agar pedagang menutup makanan agar tidak terkontaminasi oleh asap/debu/kotoran, agar pedagang memperhatikan penyimpanan dan pengemasan makanan.
Kata Kunci : Higiene Sanitasi, Pedagang Makanan
Daftar Pustaka : 19 (2007-2023)
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Karya Ilmiah > Karya Tulis Ilmiah |
Divisions: | Jurusan Kesehatan Lingkungan > Program Studi Diploma 3 Sanitasi |
Depositing User: | Galuh Robert Putri |
Date Deposited: | 13 Dec 2024 09:16 |
Last Modified: | 13 Dec 2024 09:16 |
URI: | http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/1642 |