Penerapan Terapi Afirmasi Positif dalam Asuhan Keperawatan Jiwa pada Pasien Harga Diri Rendah (HDR) di Ruang Nuri RSJ HB Saanin Padang

Netasya, Anggraini (2024) Penerapan Terapi Afirmasi Positif dalam Asuhan Keperawatan Jiwa pada Pasien Harga Diri Rendah (HDR) di Ruang Nuri RSJ HB Saanin Padang. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.

[thumbnail of Karya Tugas Akhir Mahasiswa Prodi Pendidikan Profesi Ners Tahun 2024] Text (Karya Tugas Akhir Mahasiswa Prodi Pendidikan Profesi Ners Tahun 2024)
NETASYA.pdf - Published Version

Download (998kB)

Abstract

Harga diri rendah kronis merupakan aspek yang sering kali terkait dengan gangguan jiwa dan kesejahteraan psikologis pasien dengan gangguan jiwa. Sumatera Barat berada diperingkat ke 9 dengan jumlah gangguan jiwa sebanyak 50.608 jiwa dan berdasarkan data Rumah Sakit Jiwa HB. Saanin Padang, selama enam bulan terkahir jumlah pasien harga diri rendah kronik yang dirawat di ruang nuri adalah 53 orang.

Penelitian bertujuan menerapkan intervensi terapi afirmasi positif dalam asuhan keperawatan jiwa pada pasien harga diri rendah kronik dengan membentuk pola pikir positif.

Desain penelitian ini adalah case report, intervensi terapi dilakukan pada 2 orang partisipan selama empat kali pertemuan pemberian terapi afirmasi positif yang berlangsung pada 16 april – 4 mei 2024. Analisa terhadap proses keperawatan meliputi pengkajian, diagnosis, intervensi, implementasi, evaluasi keperawatan dibandingkan dengan hasil penelitian orang lain dan teori.

Hasil penelitian dan pembahasan disimpulkan bahwa asuhan keperawatan yang telah diberikan kepada kedua pasien bapak X dan Bapak H menunjukkan dampak positif dalam meningkatkan harga diri pasien berdasarkan RSES yaitu pada pasien X dari skor 12 menjadi 17 dan pasien H skor meningkat menjadi 16 dari skor 11. Penelitian ini diharapkan menjadi gambaran dalam menerapkan terapi generalis harga diri rendah dilengkapi dengan terapi afirmasi positif.

Kata kunci : Harga Diri Rendah, Keperawatan Jiwa, Terapi Afirmasi Positif
Kepustakaan : 43 (2013-2024)

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Karya Ilmiah > SKRIPSI
Divisions: Jurusan Keperawatan > Pogram Studi Ners
Depositing User: Derwita
Date Deposited: 01 Nov 2024 08:57
Last Modified: 01 Nov 2024 08:57
URI: http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/1528

Actions (login required)

View Item
View Item