Asuhan Keperawatan pada Lansia dengan Demensia diwilayah Kerja Puskesmas Andalas Kota Padang Tahun 2024

Anggita, Ramadhani (2024) Asuhan Keperawatan pada Lansia dengan Demensia diwilayah Kerja Puskesmas Andalas Kota Padang Tahun 2024. Diploma thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.

[thumbnail of Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Prodi D3 Keperawatan Tahun 2024] Text (Karya Tulis Ilmiah Mahasiswa Prodi D3 Keperawatan Tahun 2024)
ANGGITA RAMADHANI.pdf - Published Version

Download (877kB)

Abstract

Demensia merupakan gangguan kemunduran kognitif yang tejadi sehingga memori ,pikiran, pengetahuan dapat terganggu dan mempengaruhi aktivitas sehari-hari, penderita demensia sering mengalami beberapa gangguan dan perubahan perilaku pada tahap ini mulai mempengaruhi aktivitas sehari-hari. Didapatkan jumlah populasi dengan gangguan kognitif sebanyak 3 orang lansia. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan asuhan keperawatan pada lansia dengan Demensia Di Wilayah Kerja Puskesmas Andalas tahun 2024. Desain penelitian adalah deskriptif dengan metode studi kasus dengan populasi 3 orang lansia dengan jumlah sampel 1 orang. Cara pengambilan sampel dilakukan dengan teknik purposive sampling. Cara pengumpulan data dengan wawancara, observasi pengukuran, dokumentasi. Analisis yang digunakan adalah membandingkan dengan teori. Hasil penelitian didapatkan 3 diagnosa yaitu Gangguan Memori, Resiko Jatuh, dan Defisit Perawatan diri. Setelah dilakuan asuhan keperawatan, keluarga berperan aktif dan memahami apa yang telah dijelaskan peniliti. Disimpulkan intervensi keperawatan sesuai degan SIKI sebagian besar dapat dilaksanakan pada implementasi keperawatan dan evaluasi keperawatan terhadap diagnosa keperawatan yang ditemukan sebagian besar dapat teratasi. Disarankan pada perawat Puskesmas melalui Pimpinan Puskesmas Andalas agar dapat memaksimalkan frekuensi intervensi yang dilakukan dalam melaksanakan asuhan keperawatan pada lansia yang mengalami demensia.
Kata Kunci : Demensia, Lansia, Asuhan Keperawatan
Daftar Pustaka : 41 (2010-2023)

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Karya Ilmiah > Karya Tulis Ilmiah
Divisions: Jurusan Keperawatan > Program Studi Diploma 3 Keperawatan Padang
Depositing User: Galuh Robert Putri
Date Deposited: 07 Oct 2024 02:55
Last Modified: 07 Oct 2024 02:55
URI: http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/1357

Actions (login required)

View Item
View Item