Analisis Spasial Kejadian Diare di Wilayah Kerja Puskesmas Lubuk Buaya Tahun 2023

Ichlasul Arby, Yade (2023) Analisis Spasial Kejadian Diare di Wilayah Kerja Puskesmas Lubuk Buaya Tahun 2023. Other thesis, Poltekkes Kemenkes Padang.

[thumbnail of Skripsi Mahasiswa Prodi Sarjana Terapan Sanitasi Lingkungan – RPL Tahun 2023] Text (Skripsi Mahasiswa Prodi Sarjana Terapan Sanitasi Lingkungan – RPL Tahun 2023)
Ichlasul_Arby_Yade.pdf - Published Version

Download (992kB)

Abstract

Analisis spasial menggunakan Sistem Informasi Geografis (SIG) sangat mendukung untuk pengambilan keputusan dalam penanggulangan penyakit berbasis lingkungan. SIG dapat menjadi alat atau media untuk melakukan mobililasi juga survey ke lokasi kejadian kasus diare serta berguna untuk menginformasikan wilayah persebaran tingkat kasus diare dengan sarana air bersih dan jamban. Tujuan penelitian untuk menganalisis spasial sebaran kejadian diare pada balita dengan melihat bagaimana sarana air bersih dan juga pengelolaan pembuangan tinja (jamban) pada rumah Balita penderita Diare di wilayah kerja Puskesmas Lubuk Buaya Kota Padang.

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan studi observasional dari data sekunder Puskesmas Lubuk Buaya. Pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling terhadap 22 balita. Data diperoleh dengan melakukan wawancara serta menggunakan lembar observasi. Pengolahan data dilakukan dengan komputerisasi dan hasil penelitian disajikan dalam bentuk tabel distribusi frekuensi dan layout.

Hasil penelitian analisis spasial menunjukkan bahwa 22 balita dengan berbagai Risiko yaitu Tinggi, Sedang, dan Rendah, dengan klasifikasi Tinggi berwarna kuning, klasifikasi Sedang berwarna oranye, dan Klasifikasi Rendah berwarna hijau, yang tersebar di wilayah kerja Puskesmas Lubuk Buaya, yaitu Kelurahan Lubuk Buaya, Kelurahan Pasie Nan Tigo, Kelurahan Batang Kabung Gantiang, dan Kelurahan Parupuk Tabing

Kesimpulan diharapkan kepada Puskesmas dalam pendataan pasien untuk melengkapi data agar untuk penelusuran dilapangan tidak terkendala, sedangkan bagi masyarakat di wilayah kerja puskesmas lubuk buaya yang terdampak diare dengan resiko pencemaran sedang hingga tinggi agar dapat memperhatikan sarana prasarana baik dari segi kualitas air bersih serta jamban disarankan kepada masyarakat juga untuk membangun bak septik secara komunal agar tidak terjadi risiko pencemaran.

Kata Kunci : diare, sarana air bersih, jamban, SIG Daftar Pustaka : 28 (2009 – 2022)

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Karya Ilmiah > SKRIPSI
Divisions: Jurusan Kesehatan Lingkungan > Program Studi Sarjana Terapan Kesehatan Lingkungan
Depositing User: Derwita
Date Deposited: 15 Feb 2024 04:25
Last Modified: 15 Feb 2024 04:25
URI: http://repositoryperpustakaanpoltekkespadang.site/id/eprint/1175

Actions (login required)

View Item
View Item